RESPON TANAMAN SAWI CAISIM (Brassica Juncea L.) PADA UMUR BIBIT DAN TINGKAT NUTRISI YANG BERBEDA DENGAN SISTEM HIDROPONIK

  • heppy kardiani zebua universitas tjut nyak dhien
  • Yunida Berliana

Abstract

  • Pendahuluan: Dewasa ini permintaan hasil pertanian berupa sayuran mengalami peningkatan khususnya tanaman sawi (Brassica juncea) yang memiliki pangsa pasar yang luas. Akan tetapi hasil produksi yang tidak maksimal membuat tanaman tersebut hanya tersebar di pasar lokal. Metode hidroponik merupakan alternatif yang dapat digunakan untuk meningkatkan pertumbuhan dan produksi tanaman tersebut sehingga dapat memenuhi permintaan konsumen.
  • Metode Penelitian: Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) Faktorial. Variabel perlakuan terdiri dari Faktor Umur Bibit B1 (7 hr), B2 (14 hr), B3 (21 hr) dan Faktor Tingkat nutrisi, yaitu 1000 ppm (A1), 1500 ppm (A2) dan 2000 ppm (A3). Jenis tanaman yang digunakan sawi caisim (Brassica juncea L.). Parameter yang diamati meliputi pengamatan pertumbuhan tanaman meliputi lebar daun, panjang daun serta pengamatan produksi dilakukan setelah panen dengan menimbang berat basah keseluruhan tanaman. Metode analisis data yag digunakan yaitu Deskriptik kuantitatif.
  • Hasil Penelitian: Hasil analisa statistik menunjukkan bahwa tidak ada perbedaan yang nyata untuk lebar daun, panjang daun dan berat basah tanaman sawi. umur bibit dan tingkat nutrisi terhadap pertumbuhan dan produksi sawi caisim (brassica juncea l.) terbaik pada sistem hidroponik pada lebar daun dan panjang daun pada perlakuan dengan umur bibit B2 (14 hari) dan tingkat nutrisi A1 (1000 ppm) sedangkan berat basah hasil produksi tanaman sawi caisim terbaik pada umur bibit B3(21 hari) dan tingkat nutrisi A2 (1500 ppm).

Kata Kunci : Hidroponik, Sawi, Nutrisi

 

Downloads

Download data is not yet available.

References

Anonimous. 2018. https://www.agrotani.com/takaran-nutrisi-hidroponik-dan
fungsi-ab-mix/amp. Zainudhin di posting 24 Februari 2018.
Anonimous. 2021. https://buleleng.bulelengkab.go.id/informasi/detail/artikel/86
cara menenam menggunakan system hidropinik. 16 maret 2021
Eko Haryanto dkk, 2007. Sawi dan Selada. Penerbit penebar swadaya, Wisma
Hijau. Jl Raya Bogor KM 30. Mekar Sari Cimanggis. Depok 16952
Hardjowigeno, S. 2003. Ilmu Tanah. Akademika Presindo, Jakarta.
Parthasarathy, V. A., B. Chemakam, and T. J. Zaehariah. 2008. Chemistry of Spices.
CAB Internation. Printer and Bound in UK by Biddles Ltd. Kings Lynn 445p.
Porong, 2012. Perbedaan umur bibit terhadap pertumbuhan dan produksi padi sawah.
(Oryza sativa L.)
Published
2022-03-08
How to Cite
zebua, heppy, & Berliana, Y. (2022). RESPON TANAMAN SAWI CAISIM (Brassica Juncea L.) PADA UMUR BIBIT DAN TINGKAT NUTRISI YANG BERBEDA DENGAN SISTEM HIDROPONIK. Agrinula : Jurnal Agroteknologi Dan Perkebunan, 5(1), 55-59. https://doi.org/10.36490/agri.v5i1.413

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>